Tim BSIP Maluku Utara Monitoring Kegiatan Pompanisasi dan Persiapan Pengembangan Padi
Oba (13/11) - Kepala BSIP Maluku Utara melaksanakan pendampingan dan monitoring pompanisasi di wilayah Kecamatan Oba bersama Penyuluh BPP Oba. Penyuluh menyampaikan bahwa petani memiliki semangat bertanam tinggi tetapi kendala yang dihadapi adalah ketersediaan benih. Hal ini menyebabkan sebagian lahan ada yang ditanami dengan sayuran.
Lokasi pertama yang dikunjungi adalah titik pompa di Kelompok Tani Mawar Desa Koli. Layanan pompa dapat mencapai luasan 12 Ha. Sumber air yang digunakan adalah air permukaan. Lokasi kedua yang dikunjungi adalah pompa yang berada di Trans Kosa SP 2 Desa Kosa Kecamatan Oba. Sumber air yang digunakan adalah sumur air dangkal.
Pada kesempatan ini, Tim juga melakukan kunjungan ke lokasi-lokasi lahan yang menjadi bagian pengembangan budidaya lahan padi. Berdasarkan informasi dari Dinas Pertanian Kota Tidore Kepulauan diakhir 2024 ini ditargetkan 81 ha menjadi wilayah pengembangan budidaya padi.