
Indonesia dan Palestina Perkuat Solidaritas dengan Kerja Sama Pertanian
Di tengah tantangan besar yang dihadapi rakyat Palestina, Indonesia hadir menjalin kolaborasi nyata melalui penandatanganan MoU kerja sama pertanian. Sinergi ini mencakup pelatihan, teknologi, investasi, hingga pembangunan Zona Investasi Solidaritas Palestina–Indonesia di Sumatera Selatan seluas 10.000–15.000 hektare.
Langkah ini menegaskan komitmen Indonesia untuk berbagi kekuatan dan memperkuat ketahanan pangan kedua negara secara adil, berkelanjutan, dan penuh solidaritas.