Penanaman Produksi Benih Jagung di Lahan Ketiga IP2SIP Bacan
Bacan (31/10) – Tim Produksi Perbenihan Jagung kembali melaksanakan penanaman jagung di lahan Kantor IP2SIP Bacan. Kegiatan ini dilaksanakan oleh tenaga fungsional dan teknisi lapangan, yang dikoordinir langsung oleh Koordinator IP2SIP Bacan dan Penanggung Jawab Kegiatan Produksi benih Jagung.
Penanaman kali ini merupakan tahap lanjutan dari total target area seluas 3 hektar. Sebelumnya, pada Agustus 2024, tim telah menyelesaikan penanaman tahap pertama seluas 2 hektar. Pada penanaman lanjutan ini, area yang digarap seluas 1 hektar guna melengkapi target keseluruhan.
Benih yang digunakan adalah Varietas Jakarin, dengan pola tanam berjarak 65 cm x 40 cm. Metode tanam yang digunakan adalah sistem TOT (Tanpa Olah Tanah) dengan teknik tugal, dimana setiap lubang tanam diisi dua butir benih.
Dengan adanya penanaman lanjutan ini, diharapkan produksi benih jagung dapat memenuhi target produksi benih jagung, mendukung peningkatan produksi pangan di wilayah Bacan dan sekitarnya.