Koordinasi dan Konsultasi Pendampingan HPT pada Produksi Padi Gogo
Sofifi (06/08) – Penanggung Jawab Tim Produksi Benih Padi Gogo, Abubakar Ibrahim, SP., MP., melakukan koordinasi dan konsultasi dengan Balai Perlindungan Tanaman Pangan dan Hortikultura (BPTPH) Provinsi Maluku Utara. Tujuan kunjungan ini adalah untuk meminta kesediaan dari BPTPH dalam melakukan pendampingan HPT di lahan Kegiatan Produksi Benih Sumber Padi Gogo yang berlokasi di Desa Soa Hukum, Kecamatan Kao Barat, Kabupaten Halmahera Utara. Sementara itu, kondisi tanaman padi sudah berumur 16 hst dengan performa yang baik.
Tanggapan dari Kepala BPTPH, Syaiful Abdul Radjak Adam, S.Pt., M.Sc., sangat antusias. Beliau akan menugaskan staf yang membidangi HPT, yaitu Kodiran, untuk mendampingi di lapangan. Harapan kami, dengan adanya silaturahmi dan kerja sama ini, kegiatan produksi benih sumber padi Gogo dapat meningkat, sehingga berimplikasi pada peningkatan ketersediaan benih di Maluku Utara.