Dukungan Benih Untuk Laboratorium Lapang
Pada hari Sabtu 23 Desember 2023 Kepala BSIP bersama Tim menyerahkan benih padi secara simbolis sebanyak 900 kg di Waringin Lamo Kecamatan Kao Kabupaten Halmahera Utara untuk luas tanam 30 Hektar. Benih Padi yang diserahkan yakni Inpari 42, Mekongga dan Inpari 4.
Untuk memastikan luas lahan yang dimiliki masing2 petani dilakukan pengukuran lahan menggunakan GPS. Kepastian luas lahannya ini sangat penting karena berkaitan dengan kebutuhan jumlah benih, pupuk dan hitungan hasil panen per Hektar. Selain itu kepala BSIP juga mengunjungi lahan pak Musaat yang akan dijadikan sebagai lahan LL (Laboratorium Lapang) Budidaya Tanaman Padi Terstandar seluas 1.2 Hektar.
BSIP Malut bertekad akan membuat Laboratorium Lapangan Sebagai tempat belajar bersama bagi petani dan penyuluh. Teknologi budidaya padi Terstandar mulai dari persemaian sampai panen dan pengelolaan benih akan diperagakan pada Lahan LL ini.