
BSIP Maluku Utara menjadi Narasumber pada Rakor Capaian LTT Pajale Maluku Utara Tahun 2024
Ternate (12/12) - Bertempat di Hotel Batik Ternate pada 12 Desember 2024 dilaksanakan Rapat Koordinasi Capaian LTT Pajale 2024 Provinsi Maluku Utara. Acara yang diadakan oleh Direktorat Serealia Kementerian Pertanian turut dihadiri Dinas Pertanian Kabupaten-Kota se-Provinsi Maluku Utara.
Pada kesempatan ini Kepala BSIP Maluku Utara Dr. Ir. Muhammad Alwi Mustaha., M.Si. turut hadir dengan memberikan materi “Meningkatkan Produktivitas Padi Melalui Budidaya yang Baik”.
Di awal pemaparan dilakukan highlight terkait luas baku sawah yang 2019-2023 yang menurut 47% dan disisi lain kebutuhan beras semakin meningkat. Oleh sebab itu salah satu upaya yang ditempuh melalui intensifikasi lahan.
Terdapat lima komponen budidaya yang disampaikan melalui penggunaan benih bermutu, pengolahan lahan, pemupukan berimbang, pengendalian OPT, serta pemanfaatan alsintan.
Pada pertemuan ini juga disampaikan bahwa BSIP Maluku Utara pada 2024 menyiapkan logistik benih kelas SS padi sawah (Inpari 30 Ciherang sub 1 & Cakrabuana) 12 ton dan benih padi gogo (Inpago 30 Fortiz) 5 ton untuk mendukung padi di Maluku Utara.