BSIP Maluku Utara Menjadi Narasumber di Sekolah Lapang Tematik Genta Organik Maluku Utara 2024
Bacan (07/08) - BSIP Maluku Utara berperan sebagai salah satu narasumber dalam rangkaian kegiatan Sekolah Lapang Tematik Gerakan Tanam Organik (Genta Organik) Provinsi Maluku Utara Tahun 2024. Kegiatan ini dilaksanakan di Desa Wayamiga, Kecamatan Bacan Timur, Kabupaten Halmahera Selatan, dengan partisipasi beberapa perwakilan ketua kelompok tani setempat.
Materi yang disampaikan meliputi pembuatan Pupuk Organik Padat (POP) sesuai SNI 7763:2018 dan pembuatan Mikroorganisme Lokal (MOL). Penyuluh pertanian dari BSIP Maluku Utara, Roni Hidayat, SST., menyampaikan materi tersebut melalui kombinasi teori, diskusi, dan praktik langsung. Para peserta diajak untuk membuat POP dari kotoran ayam dan MOL dari bonggol pisang.
Kolaborasi antara BSIP dan Pemerintah Daerah Provinsi Maluku Utara melalui Sekolah Lapang Genta Organik ini merupakan kontribusi penting dalam penyebarluasan penerapan standar instrumen pertanian, khususnya praktik pertanian organik, yang mendukung pertanian ramah lingkungan di Maluku Utara.