BPSIP Maluku Utara Menghadiri Pembukaan Rembug Tani dan Sekolah Lapang 2024 di Kota Tidore Kepulauan
Oba Utara (01/08) - Kepala Sub Bagian Tata Usaha, Tri Setiyowati, S.P., M.Si., mewakili Kepala BPSIP Maluku Utara didampingi oleh dua orang penyuluh, mengikuti pembukaan kegiatan Rembug Tani dan Sekolah Lapang 2024 yang diselenggarakan oleh Dinas Pertanian Kota Tidore Kepulauan. Pembukaan ini dilaksanakan di BPP Oba Utara.
Sekolah Lapang akan dilaksanakan selama tiga hari di BPP Oba Utara, Kecamatan Oba Utara, Kota Tidore Kepulauan. Kegiatan diawali dengan penyampaian laporan oleh Kepala Dinas Pertanian Kota Tidore Kepulauan, Fauzi Robo, S.P., M.Si., yang menyampaikan bahwa kegiatan Rembug Tani dan Sekolah Lapang 2024 akan diikuti oleh 30 peserta yang terdiri dari ketua dan sekretaris kelompok tani di Kecamatan Oba Utara.
Kegiatan dibuka oleh Sekretaris Daerah Kota Tidore Kepulauan, Ismail Dukomalamo. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan harapannya agar melalui Rembug Tani dan Sekolah Lapang ini dapat menghasilkan rumusan-rumusan yang tertuang dalam rekomendasi serta memberikan manfaat bagi semua dalam rangka mewujudkan visi dan misi Pemerintah Kota Tidore Kepulauan.